OMEGA MOTOR VIDEOS
BERITA : Toyota Fortuner Jadi ‘Raja’ SUV di Indonesia

Otosia.com – Segmen mobil SUV di Indonesia saat ini memiliki produk yang cukup banyak. Sektor ini mendapat dua pendatang baru dari China, yaitu DFSK Glory 580 dan Wuling SUV. Keduanya diklaim sebagai yang termurah di kelasnya. Selain itu ada juga Nissan Terra yang baru dirilis di GIIAS 2018 awal Agustus lalu.
Meski demikian, Toyota Fortuner masih menjadi “raja” di segmen SUV. Berdasarkan data Gabungan Industrik kendaraan Bermotor Indonesia, angka penjualannya secara wholesales (dari pabrik ke dealer) selama Juli 2018 kemarin mencapai 2.709 unit. Capaian tersebut menunjukkan peningkatan yang signifikan dari Juni 2018, 1.394 unit atau lebih dari dua kali lipat.
Dengan kata lain, rivalnya, Mitsubishi Pajero Sport harus puas berada di posisi kedua. Meski demikan, mobil ini juga mengalami peningkatan penjualan, dari Juni 2018 yang sebanyak 1.262 unit, menjadi 1.976 unit selama Juli 2018 kemarin.
Sementara itu, segmen medium SUV masih dikuasai oleh Honda CR-V. Selama Juli 2018 kemarin, mobil ini berhasil mencatatkan angka distribusi sebanyak, 1.980 unit. Dengan kata lain, peningkatannya hampir 10 kali lipat dari Juni 2018, 228 unit.
Di bawahnya, ada Mazda CX-5 dengan selisih yang cukup jauh. Meski demikian, mobil ini juga mengalami peningkatan penjualan, dari hanya 50 unit selama Juni 2018, menjadi 180 unit pada Juli kemarin.